Sumenep | Demarkasi.co – Bangunan drainase atau pelengsengan yang berlokasi di Dusun Serseran, Desa Talang, Kecamatan Saronggi, Kabupaten Sumenep dirusak oleh sejumlah warga setempat.
Ironinya, yang menjadi otak pengrusakan bangunan drainase tersebut diduga kuat adalah kepala dusun (Kadus) setempat dalam hal ini Kadus Serseran.
Menurut penuturan warga setempat mengatakan, bahwa tujuan sejumlah warga di Dusun Serseran merusak bangunan drainase yang dibangun dari uang negara itu untuk mengambil batu karang yang ada di bangunan drainase tersebut.
“Ada sekitar 5 pick-up batu karang yang sudah diambil dari bangunan drainase tersebut. Yang menyuruh warga Pak Kadus,” ujar warga setempat yang namanya tidak mau dipublish, Selasa (25/10).
Batu karang tersebut, lanjut sumber, oleh sejumlah warga digunakan untuk perbaikan dan pelebaran jalan yang menuju ke lokasi tempat pemakanam umum (TPU) setempat.
“Namun ada sebagian yang diduga dijual atau digunakan untuk kepentingan pribadi pak Kadus,” imbuhnya.
Sementara sampai berita ini diterbitkan belum ada keterangan secara resmi dari Kepala Desa Talang dan Kadus Serseran.
Sebab, awak media belum mempunyai akses untuk konfirmasi kepada yang bersangkutan.